Sebagian Jalan Tambak di Manggarai Ditutup Hingga Juni 2014

Written By Luthfie fadhillah on Jumat, 12 April 2013 | 22.53





Sebagian Jalan Tambak di Manggarai Ditutup Hingga Juni 2014





Jumat, 12 April 2013 | 22:46 WIB












JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagian Jalan Tambak, Manggarai, Jakarta Barat, akan ditutup selama lebih dari setahun. Penutupan ini dilakukan untuk mendukung pekerjaan penambahan daun pintu air Ciliwung atau optimalisasi Kanal Banjir Barat (KBB) dan Kali Ciliwung.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Udar Pristono mengatakan, penutupan jalan ini dilakukan mulai 19 April 2013 hingga 30 Juni 2014 karena area konstruksi proyek optimalisasi kanal tersebut menggunakan badan jalan. Pristono mengatakan, jalur yang ditutup adalah dua lajur di sisi barat Jalan Tambak atau underpass lama. Kedua lajut itu merupakan jalur satu arah dari arah Manggarai menuju Jalan Proklamasi.


"Arus lalu lintas dari arah Jalan Sultan Agung dan Jalan Minangkabau yang akan menuju Jalan Proklamasi dan Jalan Matraman, akan diarahkan melalui Jl Tambak atau underpass baru (sisi timur) atau Jl Cik Ditiro-Jalan Diponegoro," ujarnya, Jumat (12/4/2013).

Pristono menyatakan, Dishub DKI telah menyosialisasikan penutupan jalan itu dengan memasang rambu lalu lintas serta pengaturan lalu lintas di sekitar Jalan Tambak. Ia mengimbau kepada para pengguna jalan agar menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan petunjuk petugas di lapangan.


Tahun ini pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengalokasikan anggaran sebesar Rp 450 miliar untuk mendanai proyek optimalisasi Sungai Pesanggrahan, Angke, dan Sunter (PAS). Sejumlah program penanganan banjir di Jakarta yang telah diajukan meliputi pembangunan Kanal Banjir Timur (KBT) dan Kanal Banjir Barat (KBB), untuk penyelesaian pembebasan lahan, serta pembangunan jalan dan saluran pengaman sejajar KBT.

Pemprov DKI juga membuat program normalisasi sungai dan saluran drainase, yang meliputi perbaikan perkuatan tebing melalui pembangunan sheet pile, inventarisasi dan pembebasan lahan untuk Sungai Pesanggrahan, Angke, dan Sunter, pembersihan sampah serta pengerukan sungai dan saluran di lima wilayah DKI Jakarta dan juga penataan pembangunan situ, waduk dan tanggul pengaman pantai, seperti pembangunan embung, pembebasan lahan dan pembangunan waduk, serta pembangunan tanggul pengaman di pantai utara Jakarta.


















Anda sedang membaca artikel tentang

Sebagian Jalan Tambak di Manggarai Ditutup Hingga Juni 2014

Dengan url

http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2013/04/sebagian-jalan-tambak-di-manggarai.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sebagian Jalan Tambak di Manggarai Ditutup Hingga Juni 2014

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sebagian Jalan Tambak di Manggarai Ditutup Hingga Juni 2014

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger