BINTAN, KOMPAS.com - Triatlet Australia berjaya pada kompetisi MetaMan Bintan Triathlon 2013 yang dimulai dari Nirwana Garden Resort, Bintan, Riau, Sabtu (31/8/2013). Lomba ini didominasi oleh para peserta mancanegara.
Juara kategori full iron distance dan half iron distance nomor putra, adalah para triatlet dari Australia. Courtney Odgen berhasil menyelesaikan tiga tantangan full iron distance dalam 8 jam 31 menit 27 detik. Sedangkan triatlet muda, James Hodge, menyelesaikan tiga perlombaan kategori half iron distance dalam 4 jam 20 menit 10 detik.
"Ini merupakan kompetisi yang sangat berat, terlebih karena rute yang sangat menantang dan temperaturnya yang tinggi," kata Odgen, usai kompetisi.
Odgen juga mengaku, banyak sekali triatlet profesional yang menjadi pesaing berat pada kompetisi ini. "Banyak sekali lawan yang berat. Tapi untuk hari ini saya rasa Tim Berkel adalah lawan terberat saya, dia sangat hebat."
Berkel yang juga berasal dari Australia, menjadi runner-up pada kompetisi ini. Tahun lalu, di kompetisi yang sama, Berkel finis di urutan tiga.
Anda sedang membaca artikel tentang
Triatlet Australia Dominasi MetaMan Bintan Triathlon 2013
Dengan url
http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2013/08/triatlet-australia-dominasi-metaman.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Triatlet Australia Dominasi MetaMan Bintan Triathlon 2013
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Triatlet Australia Dominasi MetaMan Bintan Triathlon 2013
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar