David Haye Batal Tanding karena Alis Robek

Written By Luthfie fadhillah on Sabtu, 21 September 2013 | 22.04





LONDON, KOMPAS.com - Mantan juara tinju kelas berat, David Haye harus menunda pertandingannya melawan sesama petinju Inggris, Tyson Fury, karena alis kirinya yang robek saat menjalani latihan. Pertandingan ini awalnya dijadwalkan 28 September nanti, di Manchester, Inggris.

Haye sedang berlatih bersama petinju Kroasia, Filip Hrgovic, Jumat (20/9/2013), ketika mendapatkan luka yang membutuhkan enam jahitan tersebut. Promotor Hayemaker Boxing mengeluarkan pernyataan bahwa jahitan tersebut tidak boleh dilepas hingga lima sampai tujuh hari. Balum ada jadwal baru untuk pertandingan ini.

"Meskipun semua terlihat berjalan sesuai rencana, kadang hidup membawamu ke arah yang lain. Saya akan berusaha mengambil yang terbaik, dari situasi buruk ini. Tetapi, untuk saat ini, saya sedikit (terpengaruh) dengan apa yang terjadi," kata petinju 32 tahun tersebut.

Ini bukanlah kali pertama Haye harus menunda pertandingan karena cedera. Juni lalu, pertandingannya melawan petinju Jerman, Manuel Charr, dibatalkan karena dia mendapat cedera tangan.

Haye kehilangan gelar WBA-nya pada Juli 2011, setelah dikalahkan petinju Ukraina, Vladimir Klitschko. Dia belum bertanding sejak Juli 2012, saat dia mengalahkan kompatriotnya, Dereck Chisora.




Editor : Pipit Puspita Rini















Anda sedang membaca artikel tentang

David Haye Batal Tanding karena Alis Robek

Dengan url

http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2013/09/david-haye-batal-tanding-karena-alis.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

David Haye Batal Tanding karena Alis Robek

namun jangan lupa untuk meletakkan link

David Haye Batal Tanding karena Alis Robek

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger