JAKARTA, KOMPAS.com -- Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku bingung atas imbauan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi kepada Kepala Daerah untuk menjalin kerjasama dengan organisasi masyarakat, seperti Front Pembela Islam (FPI).
Mengapa Basuki bingung? Karena beberapa waktu lalu, kata Basuki, Presiden SBY justru meminta pembubaran FPI. "Makanya saya enggak ngerti sama Pak Gamawan Fauzi," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Jumat (24/10/2013).
Menurut Basuki, pernyataan Gamawan membingungkan. Di satu sisi, Gamawan beralasan FPI tidak dapat dibubarkan karena tidak pernah memiliki izin, dan FPI bukanlah sebuah bentuk organisasi masyarakat (ormas).
Di lain waktu, Gamawan justru meminta pemerintah daerah untuk bekerjasama dengan ormas, salah satunya dengan FPI.
Apabila harus bekerjasama, menurut Basuki, Pemprov DKI hanya akan mau bekerjasama dengan ormas yang resmi dan sudah memiliki izin.
Selain itu, Pemprov DKI juga akan bekerjasama dengan ormas mana pun, asal tidak anarkis dan menaati konstitusi bukanlah konstituen. "Itu edaran Mendagri, jelas mengatakan kerjasama dengan ormas yang resmi. Saya enggak ngerti sekarang. Kalau ada surat lagi, berarti tidak mengikuti perintah Pak SBY dong," tegas Basuki.
Seperti diberitakan, Mendagri Gamawan Fauzi mengimbau kepala daerah agar menjalin kerja sama dengan FPI. Dalam pembangunan daerah, kata Gamawan, kepala daerah seharusnya tidak alergi dengan ormas.
Menurutnya, kerja sama bisa dilakukan untuk program-program yang baik. "Kalau perlu dengan FPI juga kerja sama untuk hal-hal tertentu. Iya kan? Kerja sama untuk hal-hal yang baik," ujar Gamawan, dalam sambutannya pada pembukaan Rapat Koordinasi Nasional Pengelolaan Kawasan Perkotaan Tahun 2013, di Hotel Red Top, Jakarta Pusat.
Seharusnya, lanjut dia, kepala daerah bekerja sama dengan ormas berdasarkan sifat kekhususannya. Kerja sama dapat dilakukan dengan melibatkan ormas yang bersangkutan dalam program yang terkait dengan bidang kerja ormas.
Menurutnya, tujuan utama pendirian ormas sebenarnya bersifat mulia. Akan tetapi, akibat ada dua atau tiga ormas yang berkinerja tidak baik, akhirnya citra ormas yang baik ikut rusak.
Editor : Eko Hendrawan Sofyan
Anda sedang membaca artikel tentang
Soal FPI, Basuki Bingung dengan Gamawan
Dengan url
http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2013/10/soal-fpi-basuki-bingung-dengan-gamawan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Soal FPI, Basuki Bingung dengan Gamawan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Soal FPI, Basuki Bingung dengan Gamawan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar