Jakarta - Bila nama-nama seperti Courtney Love, Vanilla Ice, Shannen Doherty, atau James Van Der Beek tak asing di telinga, besar kemungkinan Anda sempat melewati dekade 1990-an. Setelah menayangkan dokumenter tentang para pelaku sejarah di era 1980-an, saluran televisi berbayar National Geographic Channel (NGC) akan menayangkan tentang tahun 1990-an, yang disebut dekade yang menghubungkan manusia.
"NGC mempersembahkan sebuah dokumenter mengenai generasi 1990-an. Dokumenter ini mengulas lebih dalam mengenai hal-hal yang menjadi batu loncatan di dekade itu," demikian tertulis dalam keterangan yang diterima Beritasatu.com, Senin (11/8).
Tayangan bertajuk "The '90s: The Decade That Connected Us" ini merupakan kelanjutan dari tayangan orisinil buatan NGC, "The '80s: The Decade That Made Us". Kedua program ini menunjukkan titik-titik dan orang-orang yang membantu membentuk sejarah di dekade tersebut.
Pada program "The '90s: The Decade That Connected Us", NGC akan menampilkan 120 wawancara orisinil dengan orang-orang yang menorehkan sejarah di dekade tersebut, seperti nama-nama yang disebutkan di awal. Tak hanya dari sisi pelaku hiburan, namun juga di bidang politik.
Tayangan ini diharapkan bisa menyingkap dan menjelaskan lebih dalam mengenai dekade ini lewat wawancara-wawancara yang menanyakan hal-hal terkait sang sosok, namun dari sisi yang berbeda. Seperti Courtney Love yang diminta menceritakan kiprah awal kesuksesan Kurt Cobain, juga Colin Powell dengan goyang Macarena, hingga pandangan Newt Gingrich tentang skandal seks Bill Clinton.
Dekade 1990-an adalah masa ketika terjadi peledakan industri teknologi digital. Di dekade ini pula begitu banyak miliarder tercipta. Dekade ini pula yang menjembatani antara Perang Dingin dengan Perang Melawan Terorisme. Begitu banyak poin-poin kejadian di dekade ini yang menghantar manusia menjalani kehidupan di masa modern saat ini.
Tayangan "The '90s: The Decade That Connected Us" episode perdana sudah tayang pada hari Minggu, 10 Agustus 2014, pukul 21.00 WIB, yang kemudian akan diputar kembali di jam-jam tertentu hingga pekan depan. Untuk episode perdana, miniserinya mengangkat "The '90s Greatest: Tragedies", terkait hilangnya nyawa seseorang, bencana alam, tindakan mengerikan, dan sebagainya. Lalu dilanjutkan dengan topik terkait sepak bola, "The '90s Greatest: Football Moments". Mengulik seputar perubahan gaya hidup pesepak bola kenamaan yang dianggap seperti selebriti.
Bila Anda penasaran untuk melirik kembali dekade tersebut atau sekadar ingin tahu apa yang terjadi di dekade itu, nantikan miniseri dengan tema-tema berbeda terkait dekade itu hari Minggu hingga pertengahan September mendatang.
Anda sedang membaca artikel tentang
NGC Merangkum Dekade 90-an dari Mata Pelaku Sejarah
Dengan url
http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2014/08/ngc-merangkum-dekade-90-dari-mata.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
NGC Merangkum Dekade 90-an dari Mata Pelaku Sejarah
namun jangan lupa untuk meletakkan link
NGC Merangkum Dekade 90-an dari Mata Pelaku Sejarah
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar