Semarang - Aktor kawakan Alex Komang, 54 tahun, menghembuskan nafas terakhir dalam perawatan medis di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (13/2) petang, demikian informasi yang beredar di kalangan wartawan.
Sejak kemarin Alex menjalani perawatan di RSUP Dr Kariadi dan berada dalam kondisi kritis, dengan ditopang alat bantu pernafasan. Sebelumnya dia didiagnosa mengalami gangguan lever.
Kabar duka meninggalnya Alex yang beredar menyebut sumbernya dari mantan aktor dan sutradara Theo Pakusadewa.
"Innalillahi wa innalillahi rojiun. Telah berpulang aktor hebat Indonesia Alex Komang jam 8.00 malam ini di RS Karyadi Semarang," demikian pesan tertulis yang beredar.
Film-film tenar yang dibintangi Alex termasuk Doea Tanda Mata (1985), Secangkir Kopi Pahit (1985) dan Ibunda (1986). Masa keemasan Alex sering dikaitkan dengan kedekatannya pada sutradara film legendaris Teguh Karya.
Penulis: Heru Andriyanto/HA
Anda sedang membaca artikel tentang
Aktor Alex Komang Dikabarkan Meninggal
Dengan url
http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2015/02/aktor-alex-komang-dikabarkan-meninggal.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Aktor Alex Komang Dikabarkan Meninggal
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Aktor Alex Komang Dikabarkan Meninggal
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar