Presiden Tetapkan 9 Maret Hari Musik Nasional

Written By Luthfie fadhillah on Sabtu, 09 Maret 2013 | 22.41





Presiden Tetapkan 9 Maret Hari Musik Nasional





Sabtu, 9 Maret 2013 | 22:01 WIB












JAKARTA, KOMPAS.com -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melalui Keputusan Presiden Nomor 10 Tahun 2013 menetapkan 9 Maret sebagai Hari Musik Nasional dalam upaya meningkatkan apresiasi terhadap musik nasional.


Sekretaris Kabinet Dipo Alam melalui siaran pers yang diterima di Jakarta, Sabtu (9/3/2013) mengatakan, Keppres tersebut dikeluarkan juga dalam meningkatkan kepercayaan diri dan motivasi para insan Indonesia, serta untuk meningkatkan prestasi yang mampu mengangkat derajat musik Indonesia secara nasional, regional, dan internasional.


Dalam Keppres yang baru saja ditandatangani Presiden setibanya di Tanah Air, Sabtu (9/3) pagi setelah selama sepekan melakukan perjalanan dinas ke Jerman dan Hongaria itu, Presiden SBY menetapkan bahwa Hari Musik Nasional yang akan diperingati setiap tanggal 9 Maret, bukan merupakan Hari Libur Nasional.


Keppres itu juga menyebutkan, penetapan tanggal 9 Maret sebagai Hari Musik Nasional itu mempertimbangkan bahwa musik adalah ekspresi budaya yang bersifat universal dan multidimensional, yang mempresentasikan nilai-nilai luhur kemanusiaan, serta memiliki peran strategis dalam pembangunan nasional.


"Para insan musik Indonesia bersama masyarakat, selama ini telah memperingati tanggal 9 Maret sebagai Hari Musik Nasional," sebut Keppres tersebut.


Atas dasar pertimbangan itu semua, Presiden SBY terhitung hari ini menetapkan tanggal 9 Maret sebagai Hari Musik Nasional.



















Anda sedang membaca artikel tentang

Presiden Tetapkan 9 Maret Hari Musik Nasional

Dengan url

http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2013/03/presiden-tetapkan-9-maret-hari-musik.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Presiden Tetapkan 9 Maret Hari Musik Nasional

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Presiden Tetapkan 9 Maret Hari Musik Nasional

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger