Pembunuh Rizki Diduga Alami Gangguan Mental

Written By Luthfie fadhillah on Senin, 01 April 2013 | 22.53





Pembunuh Rizki Diduga Alami Gangguan Mental





Penulis : Alfiyyatur Rohmah | Senin, 1 April 2013 | 22:28 WIB











JAKARTA, KOMPAS.com - YS (24), wanita yang membunuh Rizki (9), diduga mengalami gangguan jiwa dan dirawat di sebuah yayasan pengobatan di Tangerang. Saat ini, Yn masih berada di Mapolres Metro Jakarta Barat untuk menjalani pemeriksaan.


"Memang dia pernah dirawat di Tangerang tahun 2011. Tapi karena enggak sanggup bayar di yayasan pengobatan tersebut, jadi dia enggak terusin lagi berobatnya," kata Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk Ajun Komisaris Herjon Silaban saat dihubungi Kompas.com, Senin (1/4/2013).


Herjon mengatakan, yayasan tersebut menangani problem gangguan mental yang dialami oleh YS. Sebelum YS melakukan aksi brutal menusuk Rizki berkali-kali, ia baru saja diantarkan oleh suaminya untuk berobat di salah satu tempat di Jalan Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.


Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Jakarta Barat Ajun Komisaris Besar Hengki Haryadi mengungkapkan, YS memang pernah melakukan pengobatan mental di Yayasan Rehabilitasi Mental Griya Bakti Medika, Cipondoh, Tangerang. Dia juga kerap berubah emosi saat diperiksa oleh anggota kepolisian. "Kita belum tahu gimana kondisi sebenarnya. Makanya nanti akan diperiksa dulu oleh ahli kejiwaan," katanya.


Hengki mengatakan, tadi pagi YS juga telah dikirimkan ke Rumah Sakit Jiwa Soeharto Heerdjan, Grogol, Jakarta Barat, untuk menjalani visum kejiwaan. Jika dirinya terbukti mengalami gangguan kejiwaan, polisi akan melakukan penundaan pemeriksaan supaya pelaku menjalani pengobatan terlebih dahulu.


YS membunuh bocah 9 tahun yang sedang asyik bermain sepeda di sekitar rumahnya, Sabtu (30/1/2013). Dia menusuk anak tersebut dengan tiga kali tusukan di bagian perut dan pahanya. Setelah ditusuk, korban sempat dilarikan ke rumah sakit, tetapi ia tidak dapat diselamatkan karena lukanya cukup dalam.


















Anda sedang membaca artikel tentang

Pembunuh Rizki Diduga Alami Gangguan Mental

Dengan url

http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2013/04/pembunuh-rizki-diduga-alami-gangguan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pembunuh Rizki Diduga Alami Gangguan Mental

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pembunuh Rizki Diduga Alami Gangguan Mental

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger