Jakarta - Artis Jessica Iskandar sempat membuat laporan polisi, terkait dugaan pelecehan seksual, lantaran salah satu bagian tubuhnya direkam atau dipotret pegawai terapis Salon Irwan Team, berinisial N.
Pada saat pemeriksaan, N mengaku hanya iseng melakukan tindakan tersebut.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Martinus, mengatakan Jessica melaporkan N, ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polda Metro Jaya, Kamis (19/2) lalu.
"Pada saat Jessica melakukan satu treatment, ia curiga kenapa tangannya terapis hanya satu saja. Kemudian, ia melihat ke cermin. Ternyata terapis sedang melakukan perekaman menggunakan HP. Jessica keberatan dan melaporkan kejadian itu," ujar Martinus, di Markas Polda Metro Jaya, Rabu (25/2).
Dikatakan Martinus, pada hari itu juga dilakukan pemeriksaan terhadap pelapor, saksi, dan pelaku.
"Sudah diambil keterangan pelapor, saksi dan pelaku. Pada saat pemeriksaan yang bersangkutan (pelaku) mengaku iseng," ungkapnya.
Namun, tambahnya, Jumat (20/2), sekitar pukul 17.00 WIB, Jessica mencabut laporannya karena sudah ada kesepakatan antara kedua belah pihak. Otomatis penyidikan terkait laporan dengan nomor polisi LP/650/II/2015/PMJ/Dit. Reskrimum, itu dihentikan.
"Karena ini delik aduan, kami menerima. Ada kesepakan kedua belah pihak. Kami menghargai pencabutan laporan itu. Alasannya sendiri kenapa, kita kembalikan kepada Jessica. Silahkan konfirmasi kepada yang bersangkutan," tandasnya.
Penulis: Bayu Marhaenjati/FQ
Anda sedang membaca artikel tentang
Iseng, Alasan Terapis Rekam Bagian Tubuh Jessicca Iskandar
Dengan url
http://thespreadofavianinfluenza.blogspot.com/2015/02/iseng-alasan-terapis-rekam-bagian-tubuh.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Iseng, Alasan Terapis Rekam Bagian Tubuh Jessicca Iskandar
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Iseng, Alasan Terapis Rekam Bagian Tubuh Jessicca Iskandar
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar